P-MU Libur Tiga Hari
Jum`at, 15 Maret 2013 19:56:51 - oleh : mamad

P-MU Libur Tiga Hari

Bangkalan - Agenda Tim Nasional Indonesia yang melakukan pelatnas dalam rangka kualifikasi Piala Asia 2015 menyebabkan perubahan jadwal pertandingan ISL. Salah satunya jadwal Persepam Madura United (PMU) yang bakal bertindak jadi tuan rumah menghadapi Sriwijaya FC.

Perubahan jadwal ternyata memberi berkah bagi para pemain. Usai mengalahkan Persija Jakarta di Solo (14/03), mereka langsung mendapat jatah libur tiga hari. Hal ini sebagaimana yang disampaikan oleh pelatih kepala PMU Daniel Rukito. Menurutnya, pemain akan dibebaskan dan baru kembali berkumpul (berlatih) pada hari senin mendatang (18/03).

"Liburnya cukup tiga hari saja. Senin kita akan kembali berlatih guna persiapan menghadapi Sriwijaya FC (26/03)", kata Daniel.

Tentu saja hal tersebut disambut baik oleh para pemain. Menurut mereka, waktu libur tersebut akan dipergunakan untuk pulang dan menemui serta berkumpul dengan keluarga yang selama ini sering mereka tinggalkan. "Syukurlah, kami akhirnya dapat jatah libur",tutur Denny Rumba yang mengaku akan memaksimalkan tiga hari libur tersebut untuk berkumpul dengan anak dan istrinya.

Begitu juga dengan Busari, Fachruddin, Zainal Arief hingga Firly Apriansyah. Sebagian dari mereka akan kembali ke kota tempat keluarga mereka berada. "Saya akan langsung kembali ke Jakarta dulu. Senin baru kembali ke Madura",ujar Firly yang menjadi duet kokoh bersama Fachruddin di jantung pertahanan PMU selama ini. (mad)

| More

Berita "Olahraga" Lainnya