Penjual Sate Jadi Pengepul Togel Online
Senin, 30 September 2013 20:13:42 - oleh : budi

Penjual Sate Jadi Pengepul Togel Online

KABARSURAMADU.COM, BANGKALAN-Soerang pemuda yang biasa bekerja sebagai penjual sate ditangkap polisi karena diduga terlibat judi online. Meski hanya lulusan sekolah dasar, tersangka memiliki pelanggan judi online cukup banyak yang omzetnya hampir tiga juta rupiah perhari. Tersangka diamankan polisi beserta barang bukti uang tunai, notebook dan perangkat internet.

 

Selama dua minggu terakhir, jajaran Polres Bangkalan mengamankan 19 orang tersangka judi dari berbagai tempat. 19 orang tersangka tersebut diduga terlibat permainan judi remi, togel, dan adu jangkrik. Mereka diamankan beserta barang bukti perangkat judi dan uang tunai. Penangkapan tersangka judi sengaja dirilis secara bersamaan oleh Polres Bangkalan pada Senin (30/9/2013) untuk memberikan efek jera pada para tersangka.

 

Satu dari 19 orang tersangka bernama Rona Norhawi, 36 tahun warga Desa Langpanggang Kecamatan Modung. Tersangka diduga sebagai pengepul judi togel online. Pria yang sehari-hari dikenal sebagai penjual sate tersebut diduga sudah lama menggeluti bisnis judi online.

 

Di hadapan polisi, tersangka mengaku mendapatkan omzet judi online sebesar hampir Rp.3 juta dalam sehari. Uang tersebut akan dikirim lagi ke bandar judi online. Proses transaksi judi togel dilakukan dengan cara cukup rapi. Orang yang pasang nomer tidak pernah ketemu dengan tersangka karena hanya berkomunikasi via internet. Meski hanya berbekal lulusan sekolah dasar, tersangka cukup lihai mengoperasikan judi togel online.

 

Dari tangan tersangka, polisi mengamankan uang tunai sebesar Rp.2,3 juta, satu notebook dan  perangkat internet.

 

"Polres jajaran berhasil mengamankan 19 orang tersangka judi. Satu diantaranya merupakan tersangka judi togel yang dilakukan secara online," terang Kapolres Bangkalan AKBP Sulistiyono.(bud)

| More

Berita "Hukum dan Kriminal" Lainnya