KPU Tetapkan Ra Latif-Mohni Sebagai Bupati-Wakil Bupati Terpilih
Jum`at, 10 Agustus 2018 22:33:58 - oleh : eko

KPU Tetapkan Ra Latif-Mohni Sebagai Bupati-Wakil Bupati Terpilih

 

Bangkalan, kabarsuramadu.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Bangkalan akhirnya menetapkan Abdul Latif Amin Imron-Mohni akhirnya ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan terpilih periode 2018-2023, Jumat (10/8) siang tadi. Pasangan calon bupati nomor urut tiga pada pilkada Bangkalan 2018 itu ditetapkan sehari setelah KPU menerima salinan putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang menolak perkara sengketa PHPU (perselisihan hasil pemilu) dari dua penggugat yakni dua rival pasangan calon, Farid al Fauzi - Sudarmawan dan Imam Buchori-Mondir Rofii.
"Kami melakukan rapat pleno penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih setelah hasil putusan dari MK, bahwa perkara perselisihan hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bangkalan 2018 tidak dapat diterima oleh MK," ujarnya.
"Atas dasar itu, maka kami tetapkan Paslon Bupati-Wakil Bupati nomor urut 3 R. Abdul Latif Amin Imron-Mohni sebagai Bupati dan Wakil Bupati terpilih 2018-2023, dengan perolehan suara terbanyak 243,877 suara atau presentase 45 persen," imbuh Fauzan.
Sedangkan untuk pelantikan Bupati dan Wakil Bupati terpilih lanjut Fauzan, berdasarkan agenda Pemerintah Provinsi Jawa Timur, untuk tahap pertama akan dilaksanakan pada tanggal 20 September.
Dalam kesempatan yang sama, Bupati Terpilih Abdul Latif Amin Imron dalam sambutannya meminta doa kepada seluruh masyarakat Bangkalan agar dirinya dengan Mohni sebagai Bupati terpilih bisa menjalankan amanah yang mereka emban dengan baik.
"Kami juga mengapresiasi kepada KPU dan juga Panwas yang menjalankan tugasnya dengan penuh dedikasi. Serta juga kepada Polres, Kodim dan lanal batuporon yang telah bekerja keras menjaga keamanan dan kondusifitas Bangkalan sejak tahapan pertama hingga tahapan terakhir Pilkada Bangkalan 2018," ucapnya.
Ra Latif, demikian bupati terpilih ini disapa, ini kemudian mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Bangkalan untuk bersatu dan melupakan perbedaan.
"Kami minta doa kepada seluruh masyarakat Bangkalan agar kami senantiasa diberikan kemudahan dalam menjalankan visi misi kami. Tujuannya satu, untuk mewujudkan Bangkalan sejahtera. Mari kita semua saling bergandengan tangan, rajut kebersamaan," pungkasnya.(krs)

 

| More

Berita "Madura" Lainnya